Readbud

Kamis, 20 Mei 2010

Cara Membuat Antena Wifi Labtop

Apakah anda kesulitan dengan koneksi wifi Labtop ? ataukah anda jauh dari jangkauan Hotspot. Jangan khawatir, baca terus postingan ini kemudian buat / praktekkan. mau tau ? ini dia :

1. Alat / Bahan
Siapkan alat - alat kerja :
  • Tang
  • Bor Listrik
  • Bout Solder
  • Timah Solder
  • Gergaji Besi
  • Amplas
  • Cat pylox warna sesuai selera
  • Lem PVC

Siapkan Bahan Untuk Antena
  • Wajan
  • Plat alumunium dengan ketebalan 0,25 mm ukuran 30 x 25 cm
  • Kawat alumunium diameter 3 mm
  • kawat email diameter 2,5 mm
  • Pipa PVC diameter 1 Inc panjang 20 cm
  • Dop PVC diameter 1 Inc 2 buah
  • Kabel coaxial televisi 10 meter
  • bout disesuaikan
  • kancingan pipa

2. cara Pembuatan
  • bersihkan wajan dengan amplas
  • keluarkan pegangan wajan kemudian di amplas
  • lubangi bagian tengahnya dengan bor seukuran bout
  • buat lubang bout ditengah dop PVC
  • pasangkan dop tadi pada lubang wajan dengan bout
  • berikan lem pada dop tersebut dan juga pada ujung pipa PVC
  • rekatkan kedua PVC tersebut
  • buatlah lubang untuk memasukkan kabel coaxial kedalam pipa PVC dekat dop yang telah direkatkan tadi
  • Buat lubang pada dop PVC yang satunya untuk tempat antena (lihat gambar)
  • Buatlah antena dari kawat alumunium kemudian solder ujung – ujungnya dengan kabel coaxial. (lihat Gambar)
  • Berikan lem pada dop dan ujung yang lain pipa PVC kemudian rekatkan
Bagian antena luar telah selesai.

Sekarang kita akan membuat penerimanya yang saya buat modelnya seperti meja kipas untuk Labtop.

  • buatlah lilitan dari kawat email sebanyak 11 lilitan dengan diameter lingkaran 1 cm
  • Solder salah satu ujung kawat pada bagian bawa plat alumunium
  • Solder kawat serabut pada kabel coaxial dengan plat alumunium bagian bawah
  • Buatlah kaki – kaki meja yang sudah dibuat tadi agar lebih mempercantik. Disarankan menggunakan karet kaki amplifier yang dapat anda beli di toko – toko elektronik
3. Finishing / Penyelesaian

  • Cat piringan reflektor yang terbuat dari wajan tadi agar tidak terlihat murahan (biar murah yang penting bisa online)
  • Setelah selesai pasangkan antena pada tiang atau pipa besi dengan ketinggian 6 meter atau semakin tinggi semakin bagus dan semakin banyak hotspot yang bisa di tangkap. Tetapi harus diperhitungkan pula dengan keadaan alam baik halangan gedung maupun pohon serta angin yang bertiup kencang. Disarankan bila semakin tinggi anda harus menggunakan skor dan penangkal petir.
  • Setelah semua antena terpasang di tiang, letakkan labtop di atas meja yang telah kita buat tadi.
  • Arahkan antena luar hingga labtop menangkap hotspot
  • Jika sudah cobalah melakukan koneksi.
  • Cari hotspot yang gratisan karena biasanya hotspot yang terkunci menggunakan pasword.
  • Akhirnya “ SELAMAT MENCOBA “